Sayembara AYO BANGUN NTT Resmi Dibuka

NTT, IMC- Sayembara “AYO BANGUN NTT” yang diselenggarakan oleh Yayasan Tunas Muda Indonesia (YTMI) dengan inisiator Emanuel Melkiades Laka Lena, resmi dibuka di Lippo Plaza Kupang, Minggu (9/3/2017) siang.
Uniknya, yang akan membuka acara tersebut adalah sosok inspiratif, Yoseph Blikololong, seorang pemulung di Kota Kupang yang mendirikan dua sekolah gratis bagi sejumlah anak dari keluarga kurang mampu di Kota Kupang. Tidak tanggung-tanggung Yoseph membangun dua sekolah sekaligus.
“Ada PAUD dan SMP yang di rintis berkat hasil dari memulung saya yang telah saya tekuni sejak 2004,” kata Yoseph.

Upaya yang dilakukan Yoseph Blikololong di Kota Kupang ini harus menjadi cerminan kita semua, terutama yang peduli terhadap dunia pendidikan.
Yoseph Blikololong merupakan seorang pemulung di Kota Kupang yang dengan ketulusannya mampu mendirikan dua sekolah gratis bagi sejumlah anak dari keluarga kurang mampu di Kota Kupang, Provinsi Nusa Tenggara Timur.

Ketua Yayasan Tunas Muda Indonesia (YTMI), Emanuel Melkiades Laka Lena mengatakan, pihaknya sengaja menghadirkan sosok Yoseph sebagai salah satu tokoh inspiratif untuk diguguh oleh masyarakat NTT.
“Ini merupakan kesempatan baik konsolidasi pikiran-pikiran baik dan orang baik yang selama ini dilupakan, ditinggalkan,” tegas Melki.
Menurut Melki, orang-orang yang tidak pernah dianggap tetapi bisa mengedukasi dan pengabdiannya terhadap daerah ini seharusnya bisa menjadi inspirasi dan teladan bagi semua orang. Bahwa, seorang yang dengan profesi pemulung tapi mampu mendirikan 2 sekolah secara gratis.
“Sayembara ini penting dilaksanakan karena disini ada ruang edukasi dan inspirasi tentang aspek pembangunan di NTT,” Kata Melki.(Bataona)


Post a Comment

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال